Wednesday, January 25, 2017

Orderan Dari Prawirotaman mengantarkan ke Masjid Jogokariyan


Waktu sedang berada di pasar Beringharjo dalam rangka membeli batik titipan saudara dari Medan untuk para lagan (tim sukses) acara sunatan/khitan keponakan saya,tepatnya seusai sholat Dzuhur di musholla yang berada di lantai 2 pasar Beringharjo,saya buka handphone saya,eh ada yang pesan keripik pisang Zananachips Rasa Cokelat,belum sempat jawab karena kalau saya jawab saat itu bakalan sambung menyambung.

Setibanya di rumah seusai Ashar saya balas,pesan berapa?,rasa apa?,di antar kemana?,oh iya sebelumnya kalimat tanya awal oleh Mbak Anun (nama konsumen tersebut), "bisakah di antar ?", Saya tanya alamat,Mbak Anun berada di Prawirotaman,For Your information , Prawirotaman ini adalah area Jogja yang dekat dengan Keraton Yogyakarta Hadiningrat,dan aksesnya melalui jalan Parangtritis ,sempat kaget juga saya ,eh iya jujur saya ini tidak begitu hapal jalan,jadi saya mengandalkan petunjuk dari Google Maps, yang terkadang suka nakal juga,ngasih arahnya suka di puter-puter kayak orang ngeles,alias tidak tunjek poin wkwkwk.

Ada cerita yang lumayan bikin senyum-senyum sendiri,kenapa bisa saya katakan bahwa sempat kaget atau terkejut alias surprise.....

Sudah lama saya mendengar tentang Masjid Jogokariyan,yang konon katanya selalu ramai di tiap waktu sholat,suatu kali saya kepengen juga main ataupun mendatangi masjid yang terkenal aktif berkegiatan ,semangatnya itu lho,apalagi ada nama Ustadz Salim Fillah ,mulanya sih biasa saja saya ,cuma saya jadi kagum atau agak nge-fans setelah membaca Blognya ,tulisannya begitu runtut dan enak di baca,ya layaknya orang bercerita lewat tulisan yang mampu membuat saya (subyektif saya lho ya) ingin membaca tulisan nya sampai habis,pantaslah karena Ustadz Salim Fillah ini seorang penulis ternyata , buku-buku nya menghiasi rak rak toko buku tempat main saya di Pekanbaru.

Kembali ke Masjid Jogokariyan,nah ketika saya sengaja ingin datang ke masjid jogokariyan bersama anak-anak saya karena konon kabarnya Masjid ini ramah anak,terus terang saya sempat trauma ketika mengajak anak saya sholat di masjid depan sabo tajem Yogyakarta,waktu saya sujud ,anak saya yang suka bersenandung sempat di apakan sama bapak-bapak tua berambut putih panjang sebahu,bapak itu kadang suka khotbah di waktu Jum'at,tidak hanya itu,takmirnya pun tatapannya nggak enak ke kami,seakan mengajak anak saya ke masjid kemudian dia sebagai anak anak agak gaduh adalah suatu dosa besar (anda tahu tatapan menghakimi kan?) .

Oh iya maaf malah agak melebar sedikit kilas balik,jadi saya sama anak istri sengaja berniat untuk mengunjungi Masjid Jogokariyan,eh nggak ketemu ketemu......

Lalu suatu saat ada orderan dari Plered pada 25 Desember( baca : http://zananachipsjogja.blogspot.co.id/2017/01/cod-ke-konsumen-di-plered-bantul.html ),gara-gara nyasar juga saya bisa tembus ke jalan Parangtritis,atau lebih tenar dengan jalan Paris ,orang Jogja menyebutnya demikian,karena nggak tahu jalan maka saya memakai google maps,eh kok ada nama Masjid Jogokariyan,lha ini kan Masjid yang saya cari kemarin dulu.

Tapi ,waktu habis dari Plered itu saya nggak sempat melihat lokasi karena sudah capek dan pengen cepet bisa pulang ke rumah di Maguwoharjo,eh rupanya tidak semudah itu karena jalanan sangat macet ,nggak tahu lewat mana saja pokoknya jalan yang bisa di lewati,jalanan baru sedikit lega di daerah seturan.

Kembali ke misi mengantarkan orderan ke prawirotaman (Mbak Anun) ,karena sampai jalan Parangtritis  sudah masuk waktu Maghrib,maka saya mampir dulu ke Masjid Jogokariyan (sekarang sudah tahu tempatnya) wkwkwk.....
Ternyata kabar ataupun informasi di internet,socmed facebook wabil khusus hehehe,adalah benar saya menyaksikan bahwa Masjid Jogokariyan ini rame dengan kegiatan,entah itu Taklim,maupun sekumpulan jamaah di beranda Masjid.

Selepas sholat saya lanjut untuk menyelesaikan misi mengantarkan pesanan Zanana ,eh ternyata Mbak Anun ini lagi makan di jalan Sisingamangaraja,kemudian saya langsung cus ke meeting point, sampai di lokasi saya masih menunggu 5 menitan,tak lama dari arah kanan ada motor mendatangi saya,itulah Mbak Anun dan temannya...., selesai transaksi ,saya minta foto #MissionAcomplished .

Terdengar suara Azan Isya berkumandang,sudah masuk waktu isya rupanya,saya berniat untuk menuju Masjid Jogokariyan mumpung saya dekat situ.
Sampai di parkiran Masjid kondisi penuh dengan kendaraan roda 2,saya parkir motor,ambil wudhu.

Waktu mau masuk ke Masjid ,wah tempatnya penuh !!!, Sempat terpaku nyari tempat kosong,kemudian ada suara yang berasal dari bapak Sohibul parkiran,ke lantai dua Mas.....!!!,wah rupanya ada dua lantai yang di gunakan sholat,sesampai di lantai dua kondisi bisa di katakan mendekati penuh tapi masih ada space.

Lantai 2 ini isinya jamaah laki-laki semua ,kalau yang lantai bawah tadi di bagian belakangnya adalah jemaah perempuan.

Sekilas saya lihat di parkiran menjelang pulang ada tulisan semacam logo atau apa gitu,Masjid Jogokariyan 1966 .
Seusai mengambil motor saya lanjutkan perjalanan menuju rumah,alias pulang,demikian cerita episode orderan prawirotaman,jadi semacam de ja vu versi saya,yang artinya : aku pernah lewat sini nih.....

Terimakasih Salam Sukses untuk anda......

Sunday, January 8, 2017

Main Ke Bandara Adi Sucipto Dalam Rangka COD Zanana Chips

Konsumen Zananachips Landing dari Jakarta Di Bandara Adi Sucipto 
Awal Mula

Waktu saya sedang berada di jalan ,ada perasaaan yang aneh karena tas bergetar-getar oh rupanya berasal dari hp saya ,ada telpon via Whatsapp ternyata ,kemudian saya mencari posisi yang nyaman untuk membalas pesan yang masuk tersebut.

Sebuah pesan yang selalu di tunggu-tunggu oleh seorang penjual online seperti kami (saya dan istri),Konsumen yang selanjutnya kami panggil dengan sebutan Kakak ,sepertinya sedang terburu-buru karena sehabis dari bandara akan pulang ke daerah asalnya.

Karena Kakak ini nego harga dan keadaan saya sedang berada di jalan maka saya arahkan ke WA istri saya untuk komunikasi lebih lanjut lagi,baik soal harga,rincian order maupun meeting point yang di sepakati.

Sebenarnya tempat pengantaran tidak begitu jauh dari maguwo tempat stok zanana chips berada ,akan tetapi saya sedang berada di jalan kabupaten karena ada pertemuan dengan klien yang akan membuat sebuah website.

Sesampainya di rumah istri saya langsung memberikan arahan soal harga yang harus di bayar dan tempat ketemuan.

Gerbang Masuk terminal A Bandara Adi Sucipto


Sampai di bandara saya parkir kan motor saya terlebih dahulu ,di saat keluar dari tempat parkir ada mas-mas dengan motor nya bertanya kepada saya di mana bisa parkir motornya ,kemudian saya tangan saya menunjuk sebuah tempat barusan parkir motor.
Hal ini bisa di maklumi karena sebelumnya tempat parkir motor ada di seberang rel yang membelah jalan menuju Terminal A bandara Adisucipto.

Perjalanan saya lanjutkan menuju Inndomaret deretan KFC  ,sesuai arahan dari istri saya,kemudian saya mencari-cari wajah yang mirip dengan kontak di WA,oh ternyata kakak tersebut sedang sibuk menelepon.
Saya hampiri kakak tersebut ,kemudian kakak tersebut memberikan sejumlah uang ,lalu saya berikan kembalian ,kemudian saya meminta untuk kakak tersebut berfoto dengan zanana ,akan tetapi karena sibuk maka saya bilang "tidak apa-apa di sanding saja kak".
Selesai memotret kakak konsumen ,saya tunjukkan isyarat tanda terima kasih,yang juga di balas dengan senyum oleh kakak tersebut,saya pun berlalu ke parkiran untuk pulang ke rumah,di mana tadi anak nomer 2 pengen ikut ,tapi karena harus mengejar waktu maka tidak bisa saya ajak demi keselamatan dan efisien waktu.

Sangat Terima Kasih saya merasa lega telah mengantarkan pesanan sesuai waktu yang di sepakati.









COD Keripik Pisang Zananachips di JEC


WA Konsumen COD JEC



Pesan Masuk 
Sore hari antara maghrib dan isya sekitar pukul 18.35 ada WA masuk ,kebetulan kalau saat itu stok lagi nggak lengkap karena kami lagi Re-stock dari distributor pusat kami di bandung,karena saya sedang banyak tugas ,saya minta bantuan istri untuk komunikasi lebih lanjut.

Tidak lama selang beberapa hari stok yang kami pesan datang lagi dari bandung,kemudian oleh istri saya konsumen tersebut di follow up lagi ,kebetulan  pola seperti ini mirip dengan ketika istri saya banyak mengurusi hal-hal yang berkaitan dengan urusan administrasi siswa dan orang tua murid di sebuah sekolah tempatnya bekerja dulu.



Meeting Point 

Menunggu Konsumen Di depan JEC Jogja

Setelah berkomunikasi lebih lanjut kami sepakat akan COD an di depan gedung JEC Yogyakarta.

Sehabis dhuhur saya berangkat seperti tampak pada gambar di atas ketika sudah sampai ,konfirmasi kedatangan pun meluncur ,agak berapa lama saya menunggu ,dari arah belakang konsumen muncul ,kemudian Keripik Pisang Zanana Chips saya serahkan dan sejumlah uang sesuai kesepakatan saya terima dengan senang hati.
Konsumen berlalu sambil tak lupa berpamintan .

Tak berapa lama saya sedang merapikan dompet dan bersiap-siap pergi ke doyan ngopi karena janjian dengan Bang Salman ,eh ada mas mas naik motor menghampiri saya sambil bertanya "ager-ager mas?"
saya jawab bukan ,dengan agak bingung tidak mengerti apa maksud pertanyaan orang tadi.

akhirnya orang itu pergi ,saya pun terlebih dahulu ke kampus UPN mengantarkan pesanan Zanana Chips Ibu Yenni seorang dosen fakultas komunikasi sebelum ke doyan ngopi.







Dapat Orderan Kak Rahma Inspira (tempatnya orang-orang hebat)

Kak Rahma dari Inspira order zanana chips



Pesan Masuk 

Siang itu  ada pesan masuk ke Whatsapp 082162797932 ,menanyakan apakah bisa order secara COD (Cash On Delivery),tentu saja saya jawab bisa ,karena itu merupakan komitmen kami untuk memberikan pelayanan yang terbaik guna memudahkan pelanggan order kepada kami.

Teman Dari Teman 
Konsumen yang bernama Kak Rahma memberitahu rincian alamat secara tertulis berikut pesanan varian rasa produk yang di inginkan,Kak Rahma mengatakan bahwa dia akan keluar kantor sebentar ,kemudian Kak Rahma mengirimkan koordinat alamat pengiriman yang membuat saya kaget karena nama kantornya tidak asing karena pernah melihat list website nya di server tempat saya bekerja,yaitu cover super,tiba di kantor tersebut saya lihat di lantai pertama (begitu masuk langsung nampak ruangan kaca berisi banyak orang yang sedang bekerja),ada yang sedang membuat desain,ada yang melayani penjualan lewat web,ada yang sedang menangani sosial medianya ,karena tidak tahu saya langsung bertanya kepada seseorang yang berada di balik ruangan kaca ,saya mengatakan bahwa saya mencari Kak Rahma,belum sempat mas itu memanggil,nampak Kak Rahma dari balik tangga,rupanya lantai 2 merupakan kantor inspira dan lantai bawahnya cover super,ternyata Kak Rahma ini kenal dengan teman-teman saya ketika saya sebutkan nama mereka satu persatu di antaranya Mas Miftah,Mas Rozaq.
Karena nama-nama yang saya sebutkan tadi Kak Rahma mengira bahwa saya anak komunitas TDA Jogja ,saya katakan bahwa mereka temen main saya sewaktu kerja di divren.
Saya sebut nama satu lagi yaitu Mas Rizqi leader di inspira yang merupakan teman facebook saya atas rekomendasi Mas Miftah,Oleh Kak Rahma saya di persilakan menemui Mas Rizqi tapi sayangnya saya sedang terburu-buru.
Jujur saya kagum dan salut ketika membaca tulisan-tulisan mas Rizqi melalui facebook notes maupun status yang inspiratif banget.

Menemukan Zananachipsjogja di mana ?
Seperti biasa saya penasaran dan bertanya ,mereka mengetahui jualan saya dari mana?,termasuk kak Rahma saya ajukan pertanyaan itu.

Oleh Kak Rahma di Jawab Bahwa dia menemukan jualan kami melalui google.


Wah Alhamdulillah terima kasih banyak.


Salam Sukses selalu  


Gara-Gara COD Zanana Chips ,Jadi Tahu Kampus UII Jakal Km 14

Depan kampus FTI UII Dalam Rangka COD Zananachips


Tiba-tiba ada SMS yang masuk ke Handphone istri saya ,order keripik pisang Zananchips rasa Cokelat ,order dengan sistem COD dengan meeting point Kampus FTI UII Jakal KM 14.

Dengan berpatokan pada google maps saya bertolak dari rumah.sesampainya di sana saya masih menunggu konsumen nya ,ternyata mahasiswa UII ,melalui sms di lanjut WA beliau mengabari bahwa masih ada kuliah ,selesai kuliah beliau menemui saya di depan kampus FTI UII.

Owner Karichips 

Setelah bertemu dengan Mas Adi , pertama yang saya tanyakan adalah " dari mana  tahu zananachips jogja? " di jawab oleh Mas Adi dari google ,jawaban yang membuat saya bahagia,artinya jualan saya kelihatan di google,beliau juga berkata "saya juga penjual keripik lho,lumayan kaget juga saya hehehe.......
Mas Adi ini ternyata adalah owner karichips, di line  lumayan aktif sehingga saya bisa melihat posternya ketika menjadi pembicara seminar wirausaha,dari profile nya saya bisa tahu Mas Adi Jetendra kalau gak salah nama di akun Linenya, aktif berwirausaha,patut di teladani ,mengingat mahasiswa lebih ingin bekerja pada perusahaan besar daripada membangun bisnisnya sendiri.
Sangat terima kasih salam sukses selalu.



COD Ke Konsumen Di Plered ,Bantul Yogyakarta


Pada Tanggal 24 Desember ada pesan masuk ke Whatsapp saya 082162797932 ,order keripik Pisang Zanana Chips sebanyak 5 Pcs  ,Konsumen memanggil saya min kependekan dari admin,konsumen dari plered ini bernama kak Lala.

Mengantarkan Pesanan

Keesokan harinya tanggal 25 Desember 2016 ,Kak Lala meminta saya untuk mengantarkan agak sore ,saya di tanya bisakah nyampe jam 16.30 an,saya jawab bisa ,start dari rumah melalui flyover janti pada jam 15.30 ,untuk mengantisipasi jarak yang jauh dan kemungkinan macet sangat besar.

Benar saja ,di sepanjang jalan saya banyak berpapasan dengan truk dan bus besar sehingga perjalanan agak terhambat belum lagi banyaknya lampu merah serta saya yang belum tahu jalan (untung ada google maps).
Tadinya meeting point kami di pasar pleret ,sebelumnya saya lihat google maps di situ ada kantor kecamatan pleret ,maka saya sebutkan di mananya kantor kecamatan Pleret?,kak lala menjawab bahwa kita ketemuan di depan kantor kecamatan Pleret saja.

Singkat Cerita  sampailah  di depan kantor kecamatan pleret.kemudian saya WA Kak Lala,di jawab tunggu sebentar saya ke situ.

Agak beberapa menit kemudian ada 2 orang remaja putri berhijab yang datang mengendarai motor matic menghampiri saya.

"Kak Lala Ya? " Tanya Saya
"Iya ,kemudian saya berikan tas plastik putih yang berisi keripik Pisang Zanana Chips ,saya meminta Kak Lala untuk berfoto dengan Zananachips sebagai media promosi.

Sehabis transaksi kak Lala dan kawannya berlalu pergi....
Saya pun bersiap pulang ,akan tetapi rupanya saya salah jalan hingga kemudian melewati kotagede dan tembus di tengah kemacetan Kotabaru,susah payah saya menerobos lautan kendaraan yang padat,maklum hari Libur menjelang akhir tahun,baru terasa lengang ketika lepas dari seturan yogyakarta.






Wednesday, January 4, 2017

Keripik Pisang Zananachips Rasa Smooked Beef


Keripik Pisang Zananachips Rasa Smooked Beef - Rasa Daging Sapi Panggang merupakan versi bahasa indonesianya ,kami sebutkan untuk anda agar lebih terasa tidak asing ,Bisa anda dapatkan dengan order kepada kami ,dengan menghubungi nomor cs kami di 0821-6279-7932 .

Merupakan hal yang inovatif karena di luar kelaziman rasa dari keripik pisang,di mana rasa daging sapi panggang umumnya di dominasi oleh keripik kentang atau singkong,sedangkan cap yang melekat pada keripik pisang adalah rasa manis,gurih,maupun asin,nah tentunya keripik pisang dengan rasa ini bikin penasaran ,ayo tunggu apalagi kami siap menerima orderan anda .tinggal hubungi kami melalui whatsapp maupun sms di 0821-6279-7932 ,maka keripik pisang zanana chips akan kami antarkan kepada anda.

Buah Pisang Pilihan 

Tahukah anda bahwa keripik pisang zanana chips terbuat dari pisang yang telah melalui quality control yang sangat ketat sehingga benar-benar menghasilkan sebuah produk dengan kualitas yang sangat istimewa ,se istimewa penggemar keripik pisang zanana chips .


Berat Bersih 
Zanana di kemas dan di bungkus dalam sebuah kemasan yang sangat elegan dari sisi design,dari sisi packaging sangat terjaga agar selalu renyah dan crunchy sehingga tahan dan tidak mudah melempem,berat bersih adalah 200 gram ,dengan bungkus berwarna kuning.


Harga /pcs

Harga per pcs keripik pisang zanana chips sangatlah terjangkau hanya 25 Ribu Rupiah ,sebanding dengan kualitas cemilan keripik pisang zanana chips ini.

Cara Pembelian 

Untuk membeli keripik pisang zanana chips rasa daging sapi panggang ini sangat lah mudah ,tinggal hubungi kami via Whatsapp maupun sms di nomor 0821-6279-7932 dan 085-271-409-490 


Terima Kasih ,Salam Sukses Untuk anda......